Cara Merakit Komputer Desktop Bagian 3

Untuk yang belum membaca tutorial komputer bagian sebelumnya, silakan klik Cara merakit komputer desktop bagian 2, atau cari di menu Arsip.

Memasang VGA Card

Slot VGA card saat ini kebanyakan sudah berinterface PCI-Express, namun baik PCI-Express atau AGP cara memasangnya tetap sama. Disini Poinkom memakai contoh VGA Card type AGP. Perhatikan slot AGP yang biasanya berwarna coklat, orange atau biru.

Slot VGA Card

Tempatkan kartu AGP di atas slot tersebut dan tekan perlahan ke bawah, kedudukannya harus mantap dan jangan lupa sekrup bagian ujung VGA Card yang menyentuh ke chasing seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Memasang VGA Card

Memasang Komponen PCI Card

Komponen PCI ada bermacam-macam, antara lain yaitu sound card, modem, tv tuner, LAN card dan lain-lain. Untuk slot PCI biasanya berwarna putih tapi warna tersebut tidak bisa menjadi patokan, terkadang produsen motherboard ada yang membuatnya dengan warna merah hitam dan lain-lain, jadi tergantung jenis motherboardnya. Yang perlu anda perhatikan adalah bentuk dan tulisannya yang biasa tertera “PCI atau PCI1, PCI2, PCI3” dan seterusnya.

Slot PCI

Untuk memasang komponen PCI, buka bays pada bagian belakang chasing yang sejurus dengan PCI slot dan pasang komponen-komponen yang disebutkan tadi dengan cara menancapkannya dengan perlahan tetapi mantap dan sekrup bagian yang menempel dengan chasing. Poinkom mengambil contoh untuk pemasangan sound card.

Memasang Sound Card

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Spesifikasi Install Windows 7

Memperbaiki Koneksi Internet Lewat DNS

Troubleshooting Device Manager Bagian 1

Cara Memilih Modem Operator GSM

Permasalahan Setelah Merakit Komputer